Yogyakarta, Jum’at 08-09 Agustus 2019. Program Magister Sains dan Doktor, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada (MD FEB UGM) menyelenggarakan Pengarahan Mahasiswa Baru Semester Genap tahun ajaran 2019/2020. Sejumlah 110 mahasiswa baru Program Magister Sains dan Doktor mengikuti kegiatan yang merupakan rangkaian dari program REACH yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari untuk meningkatkan soft skill mahasiswa. Hari pertama program REACH berlangsung di lantai 3 Auditorium BRI Gedung Program MD FEB UGM dipandu oleh Manajer Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerjasama Program MD FEB UGM, RR. Tur Nastiti., Ph.D. Pengarahan mahasiswa baru ini diikuti oleh 56 mahasiswa Program Studi Magister Sains Reguler, 29 mahasiswa Program Studi Magister Sains Matrikulasi, dan 23 mahasiswa Program Doktor.
Hari pertama diisi dengan 4 sesi, sesi 1 oleh Prof. Jogiyanto Hartono, Ph.D., selaku Koordinator Program dan Ketua Program Studi Akuntansi yang membahas terkait “Misi dan Visi, Nilai-Nilai FEB, Kurikulum Program MD FEB UGM”. Selanjutnya Sesi 2 oleh Nurul Indarti, Sivilokonom, Cand. Merc., Ph.D, selaku Ketua Program Studi Manajemen yang menyajikan “Peraturan Akademik dan Non-Akademik Program FEB UGM”. Pada sesi 3 oleh Prof. Catur Sugianto, M.A., Ph.D. selaku Ketua Program Studi Ilmu Ekonomi menjelaskan tentang dinamika kehidupan kampus pada sesi “Campus Life, Time Management”. Dan sesi 4 oleh Prof. Dr. dr Sutaryo, S.P(Ak.), guru besar Heematologi dan Onkologi Fakultas Kedokteran UGM mengenai “Seminar Filosofi ke-UGM-an”. Hari pertama diakhiri dengan perkenalan organisasi kemahasiswaan (FORKOMSI) yang disampaikan oleh M. Thoriq selaku ketua FORKOMSI dan IMADEBGAMA yang diwakili oleh Muizzudin.
Hari Kedua, diawali dengan senam pagi bersama yang diikuti seluruh mahasiswa baru tahun ajaran 2019/2020 beserta jajaran pengelola dan staf/karyawan Program Magister Sains dan Doktor, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada (MD FEB UGM) yang dipandu oleh pengurus FORKOMSI 2019. Secara keseluruhan hari kedua program REACH diisi scholar day-out atau perkenalan lingkungan sivitas akademika MD FEB UGM, Learning center (LC), Fakultas, dan perpustakaan Pusat. Kemudian dilanjutkan dengan pelepasan balon sebagai simbol ucapan selamat datang kepada mahasiswa baru dan kemudian dilepas untuk berjuang sesuai bidang studi yang akan dijalankan didepan gedung MD. Kemudian dilanjutkan materi peningkatan soft skill yaitu materi yang meliputi Student Centered Learning oleh Prof. Jogiyanto Hartono., Ph.D. Academic Support Tools yang diberikan oleh Prof. Dr. Catur Sugiyanto. Mitigasi Bencana oleh Imade Susmayadi. Penulisan Dokumen Akademis dan Anti-Plagiarism yang diberikan oleh Nurul Indarti, Ph.D. dan Communication Skill yang diberikan oleh Rr. Tur Nastiti., Ph.D, di Auditorium BRI lantai 3 .
Dokumentasi : Dea Farahdiba & Fakhri Ramadhan (Div. Humas) Reporter : Ilyona Risty Randan (Div.PSDM) Editor : Dian Aziza Js (Div. Humas)